GEREJA GERAKAN PENTAKOSTA "BUKIT HERMON" BALIKPAPAN, "MEMPERSIAPKAN JEMAAT YANG DIBERKATI UNTUK MEMBERKATI"
banner ads
banner ads
banner ads
Anda Memiliki Beban/ pergumulan
ataupun pertanyaan2 Dan Rindu untuk didoakan. Tuliskan beban dan pergumulan anda dan dengan sukacita kami akan mendoakannya

Klik disini untuk menuliskannya

Sikap Yang Memerdekakan




Matius 5:38-48

“Karena itu haruslah kamu sempurna, 
sama seperti 
Bapamu yang di sorga 
adalah sempurna.”
( Mat 5:48 )



Untuk mendapatkan kemerdekaan, tak semudah seperti yang kita pikirkan. Memang ada banyak orang mendapat kemerdekaan karena berpikir dan mengambil tindakkan atau bersikap, Namun tidak sedikit orang yang menderita hanya karena salah dalam mengambil sikap. Contohnya: banyak orang bermasalah lalu berurusan dengan pihak kepolisian dan akhirnya kemudian ujung-ujungnya dia akhirnya berdiam di dalam tahanan. Ada juga yang bertengkar dan akhirnya masuk rumah sakit, atau bahkan ada juga sampai meninggal dunia. Semua ini terjadi hanya karena salah dalam bersikap.
Hal yang terpenting untuk meraih kemerdekaan kita adalah pertama-tama dengan menimbang dan memikirkan terlebih dahulu bagaimana kita harus bertindak, kemudian barulah mengambil.
Mari kita belajar dari firman TUHAN sikap-sikap bagaimana yang dapat memerdekakan kita.

1. Tidak membalas dendam (ay 39)
Ketika kita tidak membalas dendam kepada orang berbuat salah kepada kita, maka TUHAN akan menunjukkan keadilannya kepada kita. Seperti yang TUHAN katakan di dalam Roma 12:19 dimana TUHANlah yang
akan membalas setiap kejahatan. Jadi kita tidak boleh merampas hak TUHAN. Dan ketika kita tidak membalas dendam, maka kita akan benar-benar menikmati kemerdekaan.

2. Mau memberi (ay 42)
Bersikap mau memberi kepada sesama, maka disaat itulah Tuhan menunjukkan kasihnya kepada kita sebagaimana yang dikatakanNya di dalam Lukas 6:38 “berilah maka kamu akan diberi” (bnd. Galatia 6:7).

3. Mengasihi musuh dan mendoakannya (44)
Kita menjadi anak TUHAN karena memiliki sifat dan sikap yang sama dengan TUHAN. Ketika kita bersikap mau mengasihi dan mendoakan musuh kita, saat itulah kita menunjukkan bahwa kita adalah anak TUHAN.
Sikap yang memerdekakan kita, adalah sikap yang berasal dari sifat Bapa di sorga. Sikap dan sifat-Nya adalah sempurna. Sikap yang memerdekakan adalah harus menjadi sempurna, yaitu melalui tidak membalas dendam, tapi mengasihi dan mendoakan musuh kita, serta mau memberi kepada sesama kita.
-sog-

Ditulis Oleh : ggp bukit hermon balikpapan ~ Ferdy Manggaribet, S.Th, MA

Jona Rendra Anda sedang membaca postingan saya yang berjudul Sikap Yang Memerdekakan. Jika anda menyukai semua ARTIKEL kami, anda bisa COPAS dan menyebarluaskannya dengan disertakannya link yang sesuai dengan postingan tersebut sebagai sumbernya
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!

:: ggp-bukithermon.blogspot.com ::

Anda ingin berlangganan RENUNGAN atau ARTIKEL kami?

Follow us!




Kekasih Tuhan !!!
Anda diberkati dengan Artikel dan renungan kami ?
Bagikan ke teman-teman Anda biar jadi berkat. GBU

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ShareThis

 

GEREJA GERAKAN PENTAKOSTA "Bukit Hermon" BALIKPAPAN

Shalom!
Kekasih Tuhan
Jika Anda tidak memiliki tempat ibadah tetap,
Kami mengundang Anda untuk hadir
dalam setiap ibadah kami.
Kita adalah satu keluarga di dalam
Tuhan Yesus Kristus.
Selengkapnya tentang Kegiatan Ibadah

Ferdy Manggaribet, S.Th. MA

' width='73px'/>

Suatu sukacita bagi kami, Karena kehadiran Blog ini dapat diterima oleh semua anak-anak Tuhan.
Kerinduan dan harapan kami Blog ini bukan hanya di terima tetapi juga bisa menjadi berkat yang akan terus menguatkan, memotivasi, membimbing dan meneguhkan komitmen iman kita terhadap Tuhan.
Haleluya !!!!

Info