GEREJA GERAKAN PENTAKOSTA "BUKIT HERMON" BALIKPAPAN, "MEMPERSIAPKAN JEMAAT YANG DIBERKATI UNTUK MEMBERKATI"
banner ads
banner ads
banner ads
Anda Memiliki Beban/ pergumulan
ataupun pertanyaan2 Dan Rindu untuk didoakan. Tuliskan beban dan pergumulan anda dan dengan sukacita kami akan mendoakannya

Klik disini untuk menuliskannya

Allah Peduli

jesus pedul

I Korintus 10:13



“…Sebab Allah setia 
dan karena itu 
Ia tidak akan 
membiarkan kamu dicobai 
melampaui 
kekuatanmu…”
( 1 Kororintus 10:13 ) 

Dalam kehidupan ini, disaat kita sedang mengalami pergumulan dan masalah yang begitu banyak, kadang-kadang kita merasa bahwa Tuhan seakan tidak peduli dengan masalah dan pergumulan kita. Kita merasa bahwa Ia pergi meninggalkan kita menghadapi pergumulan itu sendirian. Seorang teman pernah mencurahkan isi hatinya kepada saya. Saat itu ia sedang mengalami pergumulan yang begitu berat dan tekanan yang seakan tidak mampu ia hadapi sendirian. Disaat ia bergumul, ia berkata, “Tuhan mengapa Kau biarkan semua ini terjadi? Kenapa Engkau pergi meninggalkan aku menghadapi semua ini? Tuhan cukuplah semua ini. Biarlah semuanya sampai disini saja." Namun setelah ia merenungkan semua yang terjadi, dan setelah ia menyadari semuanya, ternyata Tuhan tidak pernah meninggalkan dia, Tuhan selalu bersamanya. Kemudian ia memohon ampun kepada Tuhan dan ia bersyukur karena Tuhan memberikan kemampuan bagi dia untuk menghadapi semua pergumulannya. Sebagai anak Tuhan, kita juga pernah mengalami hal yang sama seperti teman saya. Disaat kita sedang mengalami suatu tekanan dan pergumulan yang begitu berat, kita merasa seakan Tuhan tidak peduli dengan apa yang kita alami. Kita merasa seakan Ia pergi meninggalkan kita. Tetapi, coba kita renungkan. Betapa Ia sangat peduli dengan keberadaan kita, dan Ia peduli dengan kehidupan kita. Saudara terkasih, disaat kita mengalami pergumulan, bersyukurlah dengan apa yang kita alami. Karena Dia adalah Allah yang peduli dan Dia selalu bersama kita. Dan percayalah, disaat kita menyerahkan semua beban pergumulan kita kepada Tuhan, Dia pasti akan menolong kita mengatasi masalah dan pergumulan kita (Mat.11:28). Ketahuilah bahwa, pencobaan yang kita alami tidak melampaui kemampuan kita, dan Ia pasti akan memberikan jalan keluar kepada kita (1 Kor. 10:13). Jadi apapun yang kita alami hanya sebuah proses, pasti hasilnya akan indah jika Allah turut bekerja. sog
‘‘… Aku sekali-kali tidak akan membiarkan engkau 
dan Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau.’’ 
(Ibrani 13 :5)

Ditulis Oleh : ggp bukit hermon balikpapan ~ Ferdy Manggaribet, S.Th, MA

Jona Rendra Anda sedang membaca postingan saya yang berjudul Allah Peduli. Jika anda menyukai semua ARTIKEL kami, anda bisa COPAS dan menyebarluaskannya dengan disertakannya link yang sesuai dengan postingan tersebut sebagai sumbernya
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!

:: ggp-bukithermon.blogspot.com ::

Anda ingin berlangganan RENUNGAN atau ARTIKEL kami?

Follow us!




Kekasih Tuhan !!!
Anda diberkati dengan Artikel dan renungan kami ?
Bagikan ke teman-teman Anda biar jadi berkat. GBU

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ShareThis

 

GEREJA GERAKAN PENTAKOSTA "Bukit Hermon" BALIKPAPAN

Shalom!
Kekasih Tuhan
Jika Anda tidak memiliki tempat ibadah tetap,
Kami mengundang Anda untuk hadir
dalam setiap ibadah kami.
Kita adalah satu keluarga di dalam
Tuhan Yesus Kristus.
Selengkapnya tentang Kegiatan Ibadah

Ferdy Manggaribet, S.Th. MA

' width='73px'/>

Suatu sukacita bagi kami, Karena kehadiran Blog ini dapat diterima oleh semua anak-anak Tuhan.
Kerinduan dan harapan kami Blog ini bukan hanya di terima tetapi juga bisa menjadi berkat yang akan terus menguatkan, memotivasi, membimbing dan meneguhkan komitmen iman kita terhadap Tuhan.
Haleluya !!!!

Info