Amsal 6:4-11
“Oleh karena kemalasan, runtuhlah atap….”
( Pengkhotbah 10:18 )
Si Didin ingin sekali latihan bermain Bulutangkis. Si Didin memang memiliki postur badan yang tinggi tapi gemuk. Suatu ketika ia berjalan-jalan bersama ayahnya dan melewati toko perlengkapan olahraga. Didin meminta kepada ayahnya untuk membelikan suatu peralatan olahraga untuk menurunkan berat badannya. Karena ayahnya tahu bahwa Didin adalan anak pemalas, maka ia bertanya, “Kalah ayah belikan alat itu, apa kamu akan memakainya setiap hari?” Didin menjawab, “O tentu ayah! Aku akan menggunakannya setiap hari. Aku janji deh!” Sang ayah lalu membelikan alat tersebut dan menyuruh Didin untuk membawanya ke Mobil. Baru beberapa detik si Didin sudah mengeluh, Tolong bawakan dong, ayah! Ini berat sekali!”.
Saudaraku, kemalasan adalah suatu perasaan segan untuk bekerja atau melakukan seuatu. Orang yang malas adalah orang yang suka menunda-nunda pekerjaan apalagi pekerjaan tersebut kelihatannya sangat sulit untuk dikerjakan. Orang malas akan selalu berkata, “besok saja, nanti saja”. Orang malas tidak mau bersusah payah dan cenderung meninggalkan sesuatu yang ada tantangannya. Bisa saja mereka bercita-cita tinggi, tetapi mereka ingin mencapainya dengan cara yang mudah, nyaman, dan tanpa memeras keringat.
Saudaraku, cara-cara seperti ini adalah mustahil. Kemalasan jika dibiarkan terus menerus akan menggiring orang tersebut kepada kemiskinan dan kekurangan (Amsal 6:11).
Mungkin kita bertanya-tanya, bagaimana cara melepaskan belenggu kemalasan? Engkau harus berusaha dan bertindak melepaskan dirimu dari “jerat” kemalasan (Amsal 6:5), serta belajar mendisiplinkan diri untuk menuntaskan setiap tugas ataupun pekerjaan kita tanpa menunda-nunda.
“Hai pemalas, pergilah kepada semut,
Perhatikan lakunya dan jadilah bijak”
Amsal 6:6
sumber: http://rh-thelight.blogspot.com/
Ditulis Oleh : ggp bukit hermon balikpapan ~ Ferdy Manggaribet, S.Th, MA
Anda sedang membaca postingan saya yang berjudul KEMALASAN. Jika anda menyukai semua ARTIKEL kami, anda bisa COPAS dan menyebarluaskannya dengan disertakannya link yang sesuai dengan postingan tersebut sebagai sumbernya
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!
Kekasih Tuhan !!!
Anda diberkati dengan Artikel dan renungan kami ?
Bagikan ke teman-teman Anda biar jadi berkat. GBU
0 komentar:
Posting Komentar