2 Timotius 2:14
“Janganlah mereka bersilat kata karena hal itu sama sekali tidak berguna, malah mengacaukan orang yang mendengarnya.”
( 2 Timotius 2:14 )
Pada suatu hari dua orang peternak yang duduk di bawah pohon sedang berbincang-bincang tentang harapannya yang tinggi-tinggi. Masing-masing peternak menceritakan tentang kerinduan dan harapan mereka akan sesuatu yang mereka inginkan diwaktu yang akan datang. Yang seorang mengatakan kepada kawannya, “aku ingin mempunyai padang rumput yang sangat luas sekali, seluas langit di atas kepalaku.” Temannya karena tidak ingin kalah, mengatakan “tetapi aku ingin memiliki domba-domba sebanyak binatang-binatang di langit”. Kemudian kawannya bertanya, “kalau demikian di manakah engkau akan menggembalakan domba-dombamu itu”? Jawabnya, “tentu di padang rumput yang luas itu”. Tetapi kawannya menyahut, “aku tidak akan mengizinkan engkau untuk menggembalakan domba-dombamu itu di padang rumputku”. Akhirnya terjadilah perdebatan yang sengit diantara mereka, padahal mereka sama-sama belum memiliki padang rumput ataupun domba-domba yang di idam-idamkan itu. | Saudaraku, Apa yang di pertengkarkan oleh kedua peternak itu adalah hal yang tidak ada manfaatnya sama sekali. Karena yang mereka pertengkarkan adalah hal yang sebenarnya tidak mungkin mereka dapatkan dan lakukan. Mereka bertengkar hanya karena angan-angan mereka semata. Alkitab mengajarkan kepada kita bahwa bersilat kata mengenai hal-hal yang tidak berguna bukan menciptakan keharmonisan melainkan kekacauan atau perselisihan. Apa yang dilakukan oleh kedua peternak di atas haruslah kita hindari, karena itu hanya akan meretakkan atau merusak persekutuan dan kebersamaan dengan dengan saudara-saudara kita yang sudah kita bangun selama ini. Jadi, mulai saat ini, marilah kita kita hindari hal-hal yang akan merusak persekutuan kita dengan sesama dan hal-hal yang akan menimbulkan benih pertengkaran. |
Ditulis Oleh : ggp bukit hermon balikpapan ~ Ferdy Manggaribet, S.Th, MA
Anda sedang membaca postingan saya yang berjudul PERTENGKARAN YANG TIDAK PERLU. Jika anda menyukai semua ARTIKEL kami, anda bisa COPAS dan menyebarluaskannya dengan disertakannya link yang sesuai dengan postingan tersebut sebagai sumbernya
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!
Jangan Lupa Kritik dan Sarannya melalui KOTAK KOMENTAR dibawah ini ya!
Kekasih Tuhan !!!
Anda diberkati dengan Artikel dan renungan kami ?
Bagikan ke teman-teman Anda biar jadi berkat. GBU
0 komentar:
Posting Komentar